Siapa Saja yang Bekerja di Museum? Yuk, Cari Tahu!
Museum adalah penjaga harta karun budaya, tempat di mana sejarah, seni, dan pengetahuan bersatu dalam satu ruang. Pekerjaan di dunia museum tidak hanya memberikan peluang untuk berinteraksi dengan warisan budaya, tetapi juga memungkinkan individu untuk berkontribusi pada pelestarian dan penyampaian pengetahuan kepada masyarakat. Banyak jenis pekerjaan di museum yang tidak diketahui oleh masyarakat umum. Biasanya masyarakat hanya mengenal pekerjaan museum tergolong menjadi dua jenis pemandu museum dan petugas tiket.
Namun sesungguhnya bidang pekerjaan di museum jauh lebih luas daripada kedua hal tersebut. Museum-museum khusus bahkan memiliki tenaga ahli khusus pula untuk menangani koleksinya. Dalam artikel ini kita akan membahas lebih dalam mengenai jenis pekerjaan yang ada di museum dan bagaimana setiap peran berperan penting dalam menjaga kekayaan budaya yang dimiliki dan berusaha untuk dijaga serta dilestarikan. Berikut ulasan beberapa jenis pekerjaan yang ada di museum :
Kurator
Seorang kurator bertanggung jawab atas perawatan, interpretasi, dan pameran koleksi museum. Serta mengembangkan tema pameran dan merencanakan acara khusus untuk event-event tertentu. Maka dari itu seorang kurator memerlukan pemahaman mendalam tentang sejarah, seni, atau bidang spesifik lainnya serta kemampuan penelitian dan organisasi.
Profesi seorang kurator juga dapat terlibat dalam penelitian akademis atau penulisan buku. Mereka juga mampu untuk menjadi pemimpin dalam merancang pameran besar.
Pendidik Museum
Pendidik museum merupakan sosok yang mengembangkan program pendidikan untuk pengunjung museum baik individu maupun kelompok. Seringkali mereka juga memberikan tur dan presentasi untuk mendukung pemahaman tentang koleksi museum. Oleh sebab itu mereka memerlukan kemampuan komunikasi yang baik dan kreativitas dalam merancang program pendidikan. Tugas lain dari seorang pendidik museum yaitu mengembangkan program pendidikan online atau jarak jauh dan juga terlibat dalam riset pendidikan museum.
Restorator Seni
Merupakan profesi yang memulihkan dan merestorasi benda seni atau artefak yang rusak. Serta menganalisis bahan dan teknik untuk memastikan restorasi yang akurat.Seorang restorator seni memerlukan keahlian pada keterampilan seni dan keterampilan tangan yang presisi dan pemahaman tentang bahan dan teknik restorasi. Mereka juga sering engkhususkan diri dalam restorasi jenis tertentu dan terlibat dalam proyek restorasi internasional.
Pengelola Koleksi
Seorang pengelola koleksi memiliki tanggung jawab untuk menangani catatan dan inventarisasi koleksi museum. Mereka juga memastikan keamanan dan kebersihan pada tiap-tiap koleksi. Seorang pengelola koleksi memerlukan keterampilan pada manajemen dan organisasi serta keterampilan database dan teknologi informasi. Jenjang karir profesi ini dapat terlibat dalam pengembangan kebijakan koleksi dan menduduki posisi kepemimpinan di departemen pengelolaan koleksi.
Spesialis Teknologi Museum
Profesi ini masih jarang digeluti di Indonesia, merupakan sosok yang mengelola dan mengembangkan teknologi yang mendukung pameran dan pengalaman pengunjung. Biasanya mereka juga menyusun dan memelihara sistem informasi museum. Maka dari itu keterampilan yang diperlukan berupa keterampilan pada teknologi informasi dan pengembangan perangkat lunak. Dan pemahaman tentang pengalaman pada pengguna atau pengunjung.
Memiliki jenjang karir terlibat dalam implementasi teknologi inovatif dan memimpin proyek pengembangan situs web atau aplikasi museum.
Keamanan dan Pengawas Museum
Pernah menonton film night at the museum? Kisah seorang penjaga museum yang dikejutkan oleh banyak hal misterius berasal dari benda-benda museum. Memiliki tugas untuk menjaga keamanan dan integritas koleksi museum dan memantau dan mengontrol akses pengunjung. Mereka memerlukan keterampilan keamanan dan pengawasan serta kemampuan berpikir cepat dan menanggapi situasi darurat.
Seorang keamanan dan pengawas museum dapat menduduki posisi kepemimpinan dalam departemen keamanan serta terlibat dalam perencanaan keamanan untuk pameran besar.
Manajer Museum
Layaknya manajer pada umumnya memiliki tugas untuk bertanggung jawab atas operasional dan pengembangan museum. Serta mengelola anggaran, personel, dan hubungan masyarakat. Maka seorang manajer museum memerlukan keterampilan kepemimpinan dan manajemen. Dan pemahaman tentang strategi pemasaran dan pengembangan dana. Jenjang karir seorang manajer museum yaitu mengembangkan kemitraan strategis dengan organisasi eksternal. Serta menjadi direktur atau kepala eksekutif museum.
Kesimpulan
Pekerjaan di dunia museum menawarkan berbagai peluang bagi individu yang bersemangat tentang pelestarian sejarah dan seni. Setiap peran memainkan peran penting dalam menjaga dan mengembangkan koleksi, serta mendidik masyarakat tentang nilai warisan budaya. Dengan jenjang karir yang terstruktur dan peluang pertumbuhan, pekerja di dunia museum dapat merasa puas karena mereka tidak hanya menjadi penjaga, tetapi juga penghubung antara masa lalu, masa kini, dan masa depan.
Anda tertarik menjadi bagian penjaga harta karun budaya seperti seorang kepemanduan museum? Mengikuti sertifikasi kepemanduan museum di Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pariwisata Jana Dharma Indonesia adalah langkah strategis untuk meningkatkan profesionalisme dalam dunia museum. Ini tidak hanya membuka pintu peluang karir yang lebih luas, tetapi juga memperkuat kredibilitas dan memberikan akses ke jaringan profesional yang berharga. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan keterampilan Anda dan mengambil langkah menuju kesuksesan dalam industri pertunjukan yang dinamis ini.
Untuk informasi selengkapnya, hubungi kami :
WhatsApp : +6282322795991
Telp : 0274 543 761
Instagram : @jana_dharma_indonesia
Email : [email protected]
Tinggalkan Balasan