Program Pelatihan Assesor Kompetensi (WPA) Ditutup dengan RCC
LSP Pariwisata | Pelatihan Assesor Kompetensi
Minggu (18/01) bertempat di Ruang Prambanan LSP Pariwisata Cab DIY dan Edotel SMK Kalasan, Pelatihan Assesor Kompetensi (WPA) ditutup dengan RCC yang dilakukan oleh master assesor BNSP Sugiyanto. Kegiatan yang dilaksanakan selama 7 hari ini mulai 12-18 Januari 2015 ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh LSP Pariwisata Cabang DiY bekerjasama dengan BNSP dan beberapa pihak yang terkait. Direktur Eksekutif LSP Pariwisata Cabang DIY, Hairullah Gazali SE, MBA mengungkapkan bahwa untuk menjadi LSP Pariwisata yang benar-benar memiliki kualitas, dibutuhkan assesor yang benar-benar berkualitas dan mumpuni baik dari sisi kompetensi dan keahlian dalam melakukan pengujian. Sampai dengan hari ini LSP Pariwisata Cabang DiY memiliki hampir 200 an assesor yang tergabung di LSP Pariwisata Cabang DIY. Bagi kami memang perlu keseriusan dalam menjaga kualitas dan meningkatkan profesionalisme lembaga melalui assesornya tegas Hairullah. Peserta WPA kali ini berasal dari berbagai unsur termasuk didalamnya peserta dari BPC PHRI Jepara dan BLKI Sorong serta dari beberapa tenaga pendidik. Hairullah sangat bangga karena assesor kali 99% kompeten dan 1 orang mengundurkan diri. Diharapkan assesor ini segera dapat bekerja karena hadinya MEA mau tidak mau mempercepat kebutuhan SDM yang bersertifikat dan handal dibidangnya.
Tinggalkan Balasan